Welcome

Gue bersyukur jika isi Blog ini bisa memberikan manfaat buat kwan2 semua ..

Jumat, 27 April 2012

10 Teknologi Tenaga Surya yang Bermanfaat

Teknologi tenaga surya saat ini sudah sangat maju, dengan beberapa kemajuan sedang dikembangkan agar dapat digunakan setiap harinya. Berpacu dengan semakin habisnya sumber-sumber tenaga yang diambil dari dasar bumi seperti minyak dan gas alam, para peneliti saat ini sedang gencar membuat berbagai produk dengan teknologi yang bersumber dengan cahaya matahari. Saat ini ada sekita 10 teknologi dari tenaga surya yang telah diciptakan untuk keperluan manusia. Jika penasaan, mari kita intip teknologi tersebut :

     1.  Panel Pemanas Air Tenaga Surya : 






Pyron Solar Triad menggunakan desain spesial, short focal-length, lensa konsentrasi acrylc untuk memantulkan dan menerima cahaya, secara efektif mengkonsentrasikan 6,500 tenaga surya dalam bentuk cahaya kecil. Lensa kedua menangkap cahaya ini dan memfokuskan pada sel PV. Menurut perusahaan terkait, HE Optics System menghasilkan 800 kali lebih banyak tenaga daripada sel solar dari silikon.

     2.  Penyimpan Hidrogen Rumahan: 



Seorang professor MIT, Daniel Nocera, membentuk sebuah perusahaan tahun ini untuk memasarkan sebuah teknologi yang dapat memecah air dan menyimpan tenaga surya. Kunci dari perusahaan ini adalah untuk mencapai sebuah terobosan tenaga surya untuk membuat tenaga surya murah.  

     3.  Atap Panel Surya yang dapat dicetak dan dicat:



Jika tenaga surya mudah untuk dipasang seperti mencat atap anda dengan cat tahan cahaya matahari, itu akan menurunkan standar untuk pemasangan tenaga surya di rumah. Teknologi ini disebut tinta silikon, dan menurut U.S. National Renewable Energy Laboratory, sel tenaga surya menunjukkan penghematan 18% tenaga.

     4.  Panel Film Besar Tenaga Surya Sistem SunFab™:

Menggunakan teknologi film tipis silikon untuk memasarkan panel terbesar dan terkuat di dunia dan menggabungkan material murah.

     5.  Organic Solar Concentrators: 



Insinyur di MIT telah membuat metode untuk merubah kaca menjadi sebuah high-tech solar concentrator, menggunakan kaca warna untuk mengumpulkan dan memancarkan cahaya di mana biasanya hilang dari permukaan panel. Teknologi ini dapat membuat bangunan untuk menggunakan jendela dengan kaca film untuk mengumpulkan tenaga. Perusahaan lain, GreenSun, telah mengembangkan panel warna terang di mana menangkap bagian lain dari spektrum matahari, dan tidak memerlukan cahaya matahari secara langsung untuk bekerja.

     6.  Space Based Solar: 



Jepang sedang mengembangkan sebuah stasiun luar angkasa raksasa dengan generator tenaga surya untuk mentransmisi tenaga surya ke bumi dari 36,000km di atas bumi dalam 30 tahun ke depan. Pemerintah Jepang mendukung proyek $21 milyar, yang termasuk sebuah stasiun luar angkasa tenaga surya dengan 4km kibik panel surya, menyimpan tenaga elektrik sebesar 1 gigawatt, cukup untuk 300,000 rumah di Tokyo.

       7.  Solar Roads: 



Konsep Solar Roadways, akan membuat jalan menggunakan panel kaca untuk mengumpulkan dan mendistribusikan tenaga surya untuk menerangi cahaya di malam hari dan panas di musim dingin, dengan cukup energi tersisa untuk menyalakan rumah-rumah dan bisnis-bisnis. Penemunya, Scott Brusaw, memperkirakan setiap mil panel tenaga surya dapat menerangi 500 rumah, dan diperkirakan untuk membuat panel sebesar 12x12 memerlukan biaya $5,000.
 
     8.  Concentrated Solar: 

Stirling Energy System's SunCatcher, berisikan sebuah solar concentrator dalam struktur mangkuk didukung sebuah kaca cembung, dapat digunakan di Arizona segera. SunCatcher menggunakan sistem kaca dipasang dengan mangkuk parabola untuk mengkonsentrasikan tenaga surya pada high-efficiency Stirling Engine, dengan setiap mangkuk menghasilkan 25,000 watt.  

     9.  Nanotechnology Solar:



Peneliti di McMaster University di Ontario telah mengembangkan light-absorbing nanowires terbuat dari material high-performance photovoltaic pada fabrik karbon tipis yang tahan lama. Mereka juga menggunakan partikel kecil di sebuah film polyster fleksibel di mana dapat menghasilakan tenaga surya yang murah dan fleksibel.

     10.  Integrated Grid Ready Solar: 

Andalay AC solar panels, dibuat dengan teknologi Akeena Solar, diintegrasikan dengan komponen kabel dan elektrik ke dalam panel. Menurut perusahaan, ini dapat menahan akan kerusakan, menghasilkan banyak uang. Andalay AC solar panels menghasilkan tenaga AC yang aman, dan dapat proses pemasangan yang aman untuk pengguna.

Cara Meningkatkan Daya Ingat


banyak cara yang dilakukan orang untuk melakukan kegiatan atau cara untuk menambah daya ingat, aku punya beberapa trik mungkin anda tertarik.

1. Relaksasi secara teratur
Salah satu cara yang paling efektif untuk meningkatkan ingatan adalah berusaha mengendorkan ketegangan seluruh otot tubuh sebelum mempelajari sesuatu yang baru. Menurut ahli, relaksasi otot dapat mengurangi kecemasan yang sering dirasakan seseorang ketika berusaha mempelajari hal baru.

2. Dengarkan musik klasik
Menurut Dr. Frances Ranscher dan Dr. Gordon Show, peneliti dari Universitas California, AS, orang yang sering mendengarkan musik klasik akan mengalami peningkatan kemampuan penalaran. Menurut penulis The Mozart Effect, Don Campbell, mendengarkan musik klasik juga akan membantu ingatan dan pembelajaran.

3. Menata pikiran
Membentuk urutan informasi (mengelompokkan informasi) akan membuat sesuatu lebih mudah diingat. Ini juga akan mempermudah otak untuk mengingat kembali apa yang telah dipelajari dan diketahui.

4. Jaga kesehatan
Tentu, gangguan kesehatan dapat mengganggu ingatan. Sebuah penelitian menunjukan bahwa dalam periode 25 tahun, pria penderita hipertensi akan kehilangan kemampuan kognitif hingga dua kali lipat dibandingkan pria bertekanan darah normal. Penelitian juga menunjukkan bahwa pada usia 70-an, seseorang tidak akan mudah mengalami penurunan kemampuan kognitif jika mereka tetap aktif secara fisik.

5. Tantanglah diri sendiri
Otak memproduksi senyawa kimia neurotransmitter yang membawa pesan antar-sel yang terlibat dalam ingatan. Ketersediaan neurotransmitter ini akan meningkat apabila otak sering digunakan untuk menyelesaikan tantangan yang menuntut pemecahan masalah.

6. Cukup tidur
Kurang tidur dapat mengurangi kemampuan seseorang untuk mengingat informasi yang kompleks. Penelitian di Universitas de Lille, Prancis, mengindikasikan bahwa otak memerlukan tidur untuk mempertahankan kemampuan mengingat informasi yang kompleks.

7. Makan secukupnya, kurangi lemak, perbanyak minum
Pilih makanan yang rendah lemak dan rendah kalori, serta memperbanyak minum air putih. Air putih dapat membantu pencernaan dan pernapasan, meningkatkan kapasitas pembawaan oksigen dalam darah, serta mempertahankan kesehatan sel.

8. Libatkan emosi
Pasalnya, peningkatan ingatan tentang suatu kejadian terkait erat dengan peningkatan emosi. Dan pengalaman yang melibatkan emosi akan lebih mudah diingat daripada pengalaman biasa.

9. Kembangkan ketajaman indera
Cobalah praktikkan keterampilan pengamatan dan belajar memperhatikan sesuatu dengan menggunakan seluruh indera kita. Jika ingin mengingat sesuatu, berhentilah sejenak, perhatikan dan catat apa yang ingin kita lihat.

Jumat, 06 April 2012

Peluang Usaha Bagi Ibu Rumah Tangga

“Pingin beli tas bermerek, baju model terbaru, tapi bingung uangnya dari mana, sementara uang belanja dari suami pas-pasan buat belanja, uang jajan anak, SPP anak, dll....duhhhh pusing deh”
Kita seringkali mendengar keluhan ibu rumah tangga yang seringkali bingung mengatur keuangan rumah tangga selain ingin memenuhi keinginan sendiri.  Jangankan untuk membeli barang-barang yang diinginkan atau menyisihkan uang untuk menabung, untuk membagi pengalokasian uang  agar mencukupi kebutuhan pokok seluruh anggota keluarga termasuk biaya pendidikan anak-anak saja cukup membuat kepala pusing.
Banyak kita jumpai wanita atau ibu rumah tangga yang ingin sekali bekerja, berbisnis dan menghasilkan uang. Berbagai alasan yang dikemukakan karena ingin bantu suami, ingin punya penghasilan sendiri, penghasilan suami yang kurang mencukupi sementara harga kebutuhan semakin merangkak naik, kebutuhan anak sekolah semakin besar dan banyak lagi lainnya.  Walaupun ada juga sih yang mengemukakan alasan bosa di rumah, ga betah kalau di rumah aja.
Tetapi acapkali mewujudkan keinginan untuk bekerja tersebut tidaklah mudah, diantara alasannya adalah karena besarnya persaingan untuk masuk dunia kerja apalagi jika hanya lulusan SMA bahkan lulusan Sarjana pun acapkali juga sulit menembus dunia kerja.  Hhhmmm...sudah capek-capek kuliah, nyari kerjapun susah.  Disamping itu bagi yang sudah menikah dan mempunyai anak tentulah lebih sulit lagi karena adanya tuntutan dan kewajiban untuk selalu berada di rumah mengurus keluarga, suami serta mendampingi anak-anaknya.
Disamping juga tidak mudah menemukan ide bisnis yang sesuai dengan kemampuan, modal yang minim dan bisa dilakukan dirumah dengan mudah.


Bagi para wanita khususnya ibu-ibu yang memiliki masalah ini, bekerja dari rumah bisa menjadi solusinya. Saat ini dengan kemajuan teknologi yang semakin pesat, ingin menjalankan bisnis apapun menjadi sangat memungkinkan.  Kemudahan akses internet, sangat mendukung bagi rekan wanita atau ibu rumah tangga yang ingin mempunyai penghasilan tambahan sendiri tanpa meninggalkan tugasnya sebagai ibu rumah tangga. 

Banyak fasilitas gratis di internet yang dapat dimanfaatkan untuk mendapatkan penghasilan tambahan.   Sehingga dengan modal minimal, pengalaman minimal, bisnispun bisa dijalankan dari rumah.  Salah satu cara yang cukup mudah untuk menghasilkan uang atau berbisnis dari rumah adalah dengan melakukan bisnis online.

Apa sih bisnis online itu? Sederhananya Bisnis atau cara menghasilkan uang yang bisa dilakukan secara online. Maksudnya memiliki usaha dan melakukan pembelian dan penjualan dengan menggunakan fasilitas internet, sehingga memungkinkan kita melakukan trnasaksi jual beli tanpa harus bertatap muka, dan tentu saja tanpa harus keluar rumah.

Ada begitu banyak ragam bisnis online yang bisa kita manfaatkan untuk menghasilkan uang, mulai dari menjadi affiliate dari beragam situs-situs terkenal, reseller, toko online, atau kegiatan tulis menulis seperti : freelance writer (pengisi konten website), copywriter, membuat ebook, membuat buku, menjadi blogger (menghasilkan uang dengan blog), job karier lewat internet,atau lowongan kerja online, advertising (periklanan), designer web, theme, publisher iklan, publisher buku, dan masih banyak ragam jenis bisnis lainnya.

Dalam menjalankan bisnis yang hendak Anda tekuni sesuai dengan minat dan kemampuan Anda. Kemudian fokuslah untuk melakoninya, jangan sampai Anda memilih banyak jenis pekerjaan yang akan dilakukan karena Anda akan kehilangan fokus, dan akan memperlambat tumbuh kembang bisnis yang akan Anda jalankan. Sehingga sebelum Anda menikmati hasil pekerjaan Anda, Anda akan keburu jenuh, bosan karena sudah lama menjalankan bisnis tersebut namun penghasilan tidak memadai atau malah membuat Anda defisit. Karena dengan fokus Anda tidak akan membagi energi dan konsentrasi Anda. Sehingga Anda akan terus berusaha menaiki anak tangga demi anak tangga menuju keberhasilan.

Selamat mencoba…!
Semoga informasi ini bermanfaat bagi yang sedang mencari peluang usaha bagi para ibu-ibu rumah tangga.

Apa itu Research, Riset atau Penelitian? untuk Mahasiswa mulai semester 5 Penunjang Penulisan Ilmiah


Kata penelitian dalam Bahasa Inggris adalah Research. Dari kata ini kita membuat istilah Riset dalam Bahasa Indonesia. Kata research sering digunakan untuk mewakili serangkaian kegiatan atau untuk mengartikan sesuatu yang kurang tepat sehingga perlu diluruskan terlebih dahulu. Untuk memahami apa itu riset atau penelitian, kita perlu tahu apa yang bukan dikatagorikan riset dan apa karakteristik riset.

Apa yang Bukan Riset:
1.      Bukan hanya mengumpulkan informasi tentang sesuatu atau beberapa hal. Ini namanya pencarian informasi (information discovery)
2.      Bukan memindahkan fakta dari satu lokasi ke lokasi lain, dengan menghilangkan inti dari riset yaitu: intepretasi data. Misalnya seorang mahasiswa membuat tulisan tentang Teknologi Pendeteksi Gempa Bumi yang membutuhkan sumber informasi dari berbagai macam sumber dan format. Namun demikian karena sifatnya mengkoleksi data, informasi dari berbagai sumber dan kemudian menyusunnya menjadi sebuah tulisan tanpa intepretasi data, maka kegiatan yang menghasilkan tulisan ini bukanlah riset.
3.      Bukan mencari informasi tertentu secara acak. Misalnya kita ingin membeli rumah, kemudian kita mencari informasiinformasi tentang rumah-rumah yang setipe, harga yang mendekati, lokasi yang bervariasi dan model-model yang ditawarkan melalui brosur-brosur perumahan untuk menentukan rumah yang seperti apa yang kita inginkan, sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan.
4.      Bukan sekedar istilah untuk menarik perhatian. Beberapa iklan produk menggunakan kata “riset” untuk menarik perhatian konsumen dan meyakinkan konsumen bahwa produk mereka bermutu.

Karakteristik Riset

Jika riset bukanlah 4 hal di atas maka apakah riset itu?
Riset adalah proses mengumpulkan, menganalisis, dan menerjemahkan informasi atau data secara sistematis untuk menambah pemahaman kita terhadap suatu fenomena tertentu yang menarik perhatian kita. Sekalipun kegiatan ini dapat saja terjadi untuk hal sehari-hari, tapi kita fokuskan pada FORMAL RESEARCH yaitu riset yang ditujukan untuk menambah pemahaman kita terhadap suatu fenomena dan untuk dikomunikasikan kepada komunitas (dipublikasikan).

Menurut Paul Leedy dalam Practical Research, ada 8 karakteristik riset:

1.      Riset berasal dari satu pertanyaan atau masalah: dengan menanyakan pertanyaan kita sedang berupaya untuk stimulasi dimulainya proses penelitian. Sumber pertanyaan dapat berasal dari sekitar kita.
2.      Riset membutuhkan tujuan yang jelas : pernyataan tujuan ini menjawab pertanyaan : “ Masalah apa yang akan diselesaikan/dipecahkan?” tujuan adalah pernyataan permasalahan yang akan dipecahkan dalam riset.
3.      Riset membutuhkan rencana spesifik: untuk melakukan penelitian rencana kegiatan disusun. Selain menetapkan tujuan dari riset, kita harus menetapkan juga bagaimana mencapai tujuan tersebut. Beberapa hal yang perlu diputuskan misalnya: dimana mendapatkan data? Bagaimana mengumpulkan data tersebut? Apakah data yang ada berelasi dengan permasalahan yang ditetapkan dalam riset?.
4.      Riset biasanya membagi masalah prinsip menjadi beberapa sub masalah : untuk mempermudah menjawab permasalahan, biasanya masalah yang prinsip dibagi menjadi beberapa sub masalah. Masalah : Kompresi data dengan algoritma substitution

Sub-masalah:
·         bagaimana melakukan kompresi data pada file teks hingga hasil kompresi 30% dari file asli?
·         bagaimana melakukan dekompresi pada file teks tanpa mengubah isi?

5.      Riset dilakukan berdasarkan masalah, pertanyaan atau hipotesis riset yang spesifik: Hipotesis adalah asumsi atau dugaan yang logis yang memberikan jawaban sementara tentang permasalahan riset berdasarkan penyelidikan awal. Hipotesis mengarahkan kita ke sumber-sumber informasi yang membantu kita untuk menyelesaikan dan menjawab permasalahan riset yang sudah ditetapkan. Hipotesis bisa lebih dari satu. Hipotesis mempunyai kemungkinan didukung atau tidak didukung oleh data. Jika suatu hipotesis tidak didukung oleh data, maka hipotesis itu.
6.      Riset mengakui asumsi-asumi: Dalam riset, asumsi merupakan hal penting untuk ditetapkan. Asumsi adalah kondisi yang ditetapkan sehingga jangkauan riset jelas batasnya. Asumsi juga bias merupakan batasan sistem di mana kita melakukan riset.
7.      Riset membutuhkan data dan intepretasi data untuk menyelesaikan masalah yang mendasari adanya riset: Pentingnya data bergantung pada bagaimana peneliti memberi arti dan menarik inti sari dari data-data yang tersedia. Di dalam riset data yang tidak diintepretasikan/diterjemahkan tidak berarti apapun.
8.      Riset bersifat siklus.

Untuk memulai suatu penelitian, permasalahan yang akan dipecahkan perlu ditemukan lebih dahulu. Beberapa hal yang membantu penemuan tersebut adalah: membaca artikel jurnaljurnal ilmiah pada bidang yang diminati.

Dengan membaca beberapa artikel jurnal yang memuat permasalahan dan pemecahannya diharapkan ada stimulasi dari pembacaan tersebut untuk menimbulkan ide-ide lain yang layak untuk diteliti. Permasalahan sebagai Inti Riset

Pada dasarnya riset dapat dikatagorikan menjadi dua jenis:
1.      basic research/penelitian dasar mengembangkan suatu teori atau konsep dalam bidang tertentu.
2.      applied research/penelitian terapan berkaitan dengan suatu penerapan teori untuk mendapatkan perbandingan, hasil kinerja atau menghasilkan suatu produk yang membantu manusia.

Dalam kedua jenis riset tersebut, adalah penting untuk menentukan permasalahan yang akan dibahas dan diselesaikan. Permasalahan tersebut biasanya berupa pertanyaaan yang jawabannya memberikan hal baru yang berbeda dan permasalahan tersebut mengembangkan pengetahuan tentang sesuatu misalnya cara berpikir yang baru tentang sesuatu, kemungkin baru dalam penerapan atau membuka jalan bagi.

penelitian selanjutnya.

Permasalahan untuk riset haruslah mengandung interpretasi data yang merupakan hasil pemikiran si peneliti dalam mencari jawaban dari permasalahan dalam penelitiannya. Untuk memastikan bahwa permasalahan tersebut mengandung interpretasi data pastikan hindari situasi di bawah ini:

1.      pengumpulan informasi untuk memperdalam pemahaman kita terhadap sesuatu. Misalnya suatu riset untuk mengetahui lebih dalam tentang cara kerja router.
2.      perbandingan antara dua kumpulan data. Misalnya membandingkan jumlah mahasiswa baru di beberapa PTS di Yogya pasca gempa.
3.      memanfaatkan komputer sebagai kalkulator besar tanpa disertai analisis atau interpretasi data. Misalnya menggunakan computer untuk menghitung sekumpulan data dengan rumus ABC.
4.      permasalahan yang langsung dapat dijawab dengan “YA” atau “TIDAK”. Misalnya: Apakah koneksi jaringan dengan kabel fiber optic lebih cepat dari pada kabel UTP?

Permasalahan yang tidak memenuhi syarat hanya akan menghasilkan penelitian yang tidak memenuhi standar penelitian. Jika demikian maka penelitian tersebut adalah pekerjaan yang sia-sia.

Tipe Karya Ilmiah

Berikut ini beberapa tipe karya ilmiah :
ANALISIS melihat apa yang dibalik permukaan materi: melihat hubungan antar bagian dan keseluruhan, mengenali hubungan antara sebab-akibat, mencari hal-hal penting, mempertanyakan suatu validitas. Kata tanya yang digunakan BAGAIMANA, atau APA.Kalimat tanya yang dibentuk bukanlah kalimat tanya yang tertutup atau hanya membutuhkan jawaban “ya” atau “tidak”. Kalimat tanya yang dibentuk membutuhkan penjabaran dalam menjawabnya. Penjabaran itulah yang kemudian menjadi karya ilmiah yang disusun dalam bab-bab yang berurutan dan saling berhubungan.
Contoh rumusan masalah :
·         Bagaimana Metadata Dublin Core yang memiliki 15 elemen mampu mengklasifikasikan informasi berbentuk image, audio dan video?
·         Bagaimana data ciri khas masing-masing informasi tersebut dapat diadaptasi oleh Metadata Dublin Core?
·         Apa faktor-faktor dalam metode Winter yang menyebabkan perubahan nilai produksi barang tertentu?
·         Bagaimana menghasilkan trend prestasi akademik dari setiap angkatan mahasiswa berdasarkan hasil test masuk?

PERBANDINGAN berarti mencari perbedaan dan persamaan. Aspek yang dibandingkan disiapkan dan digunakan untuk menyusun penulisan.
Contoh :
·         Bandingkan performa akses ke digital library dengan repository terpusat di satu server dengan kapasitas besar, dengan akses ke digital library dengan repository terdistribusi dengan kapasitas sedang. Perbandingan yang dapat dilihat dari kecepatan akses, macam standar yang diperlukan, prosedur update data, prosedur pemeliharaan, keamanan data dll.
·         Bandingkan alternatif pendukung keputusan tentang banyak barang yang diproduksi berdasarkan metode X dan metode Y dengan parameter jenis barang, dan jumlah barang.
·         Bandingkan ketepatan dokumen hasil pencarian dengan metode X dan Y berdasarkan faktor-faktor: jumlah istilah, bobot istilah dan kecepatan proses.

ARGUMENTASI (setuju atau tidak setuju) meminta kita berada di satu sisi berdasarkan analisis dari bukti-bukti yang kuat dan alasan yang jelas dan dapat diterima. Pada dasarnya hanya ada dua tipe dari 3 tipe yang dijelaskan di atas yaitu tipe analisis dan argumentasi. Tipe perbandingan termasuk dalam tipe analisis karena melakukan analisis terhadap 2 hal yang dibandingkan.